PROFIL

OKU INDUK  

1.      Data Administratif
     

     Kabupaten Ogan Komering Ulu adalah salah satu kabupaten di provinsi Sumatra Selatan,           Indonesia. Ibukota kabupaten ini terletak di Baturaja. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 4.797,06 Km2 dan berpenduduk sebanyak kurang lebih 345.167 jiwa. Dengan UU No. 37 Tahun 2003, kabupaten ini dimekarkan menjadi tiga kabupaten yaitu:            
      1. Kabupaten Ogan Komering Ulu (induk) 
      3. Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan 
      Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) terletak di 1030 40° BT sampai dengan 1040 33° BT dan 30 45° LS - 30 55° BT. Kabupaten ini mempunyai 12 kecamatan.
No.
Kecamatan
Luas Wilayah
Keterangan
1.
Baturaja Barat
117,40 KM2
5 Kelurahan 7 Desa
2.
Baturaja Timur
109,96 KM2
9 Kelurahan 4 Desa
3.
Sosoh Buay Rayap
375,00 KM2
11 Desa
4.
Pengandonan
569,00 KM2
19 Desa
5.
Peninjauan
914,68 KM2
24 Desa
6.
Semidang Aji
714,00 KM2
21 Desa
7.
Ulu Ogan
600,00 KM2
7 Desa
8.
Lubuk Batang
747,00 KM2
15 Desa
9.
Lengkiti
481,06 KM2
21 Desa
10.
Lubuk Raja
68,71 KM2
5 Desa
11.
Sinar Peninjauan
85.32 KM2
6 Desa
12.
Muara Jaya
14,93 KM2
7 Desa
Jumlah
4.797,06 KM2
  
2.   Secara Geografis
    Kabupaten Ogan Komering Ulu (sebelum pemekaran) terletak diantara 103o 40’ Bujur Timur sampai dengan 104o 33’ Bujur Timur, dan 3o 45’ Lintang Selatan sampai dengan 4o 55’ Lintang Selatan, atau terletak pada jalur Lintas Tengah Trans Sumatera, yang menghubungkan Provinsi Lampung dengan Provinsi Bengkulu, dengan batas-batas wilayah sebagai berikut :
Sebelah Utara
Kecamatan Rambang dan Kecamatan Lubai Kabupaten Muara Enim dan Kecamatan Muara Kuang Kabupaten Ogan Ilir Provinsi Sumatera Selatan;
Sebelah Selatan
Kecamatan Simpang, Kecamatan Muaradua, Kecamatan Buay Sandang Aji, Kecamatan Buay Runjung, Kecamatan Kisam Tinggi dan Kecamatan Muaradua Kisam Kabupaten OKU Selatan Provinsi Sumatera Selatan;
Sebelah Barat
Kecamatan Semendo Darat Ulu, Kecamatan Semendo Darat Laut, Kecamatan Tanjung Agung dan Kecamatan Lubai Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan;
Sebelah Timur
Kecamatan Cempaka, Kecamatan Madang Suku I, Kecamatan Madang Suku II, Kecamatan Buay Pemuka Peliung dan Kecamatan Martapura Kabupaten OKU TIMUR Provinsi Sumatera Selatan.

Topografi dan ketinggian diwilayah Kabupaten Ogan Komering Ulu berkisar antara 100 – 1.000 meter lebih diatas permukaan laut, Bentuk wilayah Kabupaten Ogan Komering Ulu bervariasi dari datar sampai bergunung – gunung atau dari 0–2 % hingga diatas 40 %. Keadaan lereng 0-2 % (luas 61.781 ha) lereng 2-15 % (luas 142.968 ha), lereng 15-40 % (luas 71.564 ha).
Kabupaten OKU mempunyai iklim tropis dan basah dengan temperatur bervariasi antara 22oC – 31oC, dengan curah hujan terendah 3.038 mm dijumpai di Kecamatan Lengkiti dan curah hujan tertinggi di Kecamatan Pengandonan sebesar 4.881 mm, atau antara 260 mm – 448 mm setiap bulannya.
Sekitar 0,82 % dari luas Kabupaten Ogan Komering Ulu merupakan kawasan pemukiman, 046% persawahan, pertanian tanah kering (3,87%), kebun campuran (4,37%), Perkebunan Besar (8,99%), Perkebunan Rakyat (23,8%), hutan sejenis/HTI (1,79%, industri (0,05%) dan pertambangan (0,05%)
Kawasan yang belum diusahakan mencapai 55,66% yang berupa kawasan hutan lebat, hutan belukar, semak, tanah terbuka dan alang-alang. Sedangkan 0,12% untuk kegunaan lainnya. 

3.  Data Kependudukan 

             
Berdasarkan data terakhir dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Ogan    Komering Ulu, sampai bulan Januari  2010 penduduk di wilayah ini berjumlah 345.167 jiwa yang tersebar di 12 kecamatan.

Penyebaran jumlah penduduk per kecamatan tidak merata. Kepadatan penduduk terbesar ada di Kecamatan Baturaja Timur yaitu 1.349 jiwa per 10.000 m2 dan kepadatan penduduk terendah berada di Kecamatan Ulu Ogan yaitu 37 jiwa per 10.000 m2 

  4. Mata Pencaharian
     

Sebagian besar mata pencaharian penduduk kabupaten Ogan Komering Ulu adalah bertani. Tanaman padi, kelapa sawit, karet, kopi dan jeruk menjadi pilihan yang paling banyak diusa-hakan dalam bertani. Sebagian lain penduduk daerah ini bekerja sebagai pedagang, Pegawai Negeri Sipil dan swasta, buruh dan pengusaha.


VISI dan MISI
      Visi              :   Terwujudnya masyarakat Kab. OKU yang bertaqwa Kepada Tuhan YME
Misi             :
1.      Peningkatan Kualitas pengamalan Pancasila secara konsisten dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
2.      Penegakkan kedaulatan rakyat, supremasi hukum dan hak asasi manusia dalam segala aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara keadilan dan kebenaran.
3.      Peningkatan pengamalan ajaran agama dalam kehidupan sehari-hari untuk mewujudkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dan Kehidupan, serta mantapnya kerukunan antar umat beragama yang berahlak mulia, toleran, rukun dan damai.
4.      Pemberdayaan masyarakat dan seluruh kekuatan ekonomi daerah, termasuk pengusaha kecil, menengah dan koperasi dengan mengembangkan sistem ekonomi kerakyatan yang berbasis pada sumber daya alami dan sumber daya manusia yang produktif, mandiri, maju, berdaya saing, berwawasan lingkungan dan berkelanjutan.
5.      Pelaksanaan otonomi daerah yang luas, nyata dan bertanggung jawab secara utuh dengan mengerahkan segenap potensi da-erah secara optimal dan terpadu dalam rangka pembangunan daerah potensi daerah secara optimal dan terpadu dalam rangka pembangunan daerah dan pemerataan pertumbuhan dalam Wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
6.      Peningkatan Kesejahteraan rakyat yang ditandai oleh peningkatan kualitas kehidupan yang layak dan bermartabat serta memberikan perhatian utama terhadap terpenuhinya kebutuhuan dasar masyarakat seperti pangan, sandang, papan, kesehatan, pendidikan dan lapangan kerja.
7.      Perwujudan aparatur pemerintah yang profesional, berdaya guna, produktif, obyektif, transparan, bebas dari korupsi dan nepotisme dalam menjalankan fungsinya untuk memberikan pe-layanan yang prima kepada masyarakat.


 
    

Tidak ada komentar :

Posting Komentar